7 Sifat dan Karakter Anak Sholih dan Shalihah
Setelah sebelumnya kami memberikan tulisan / artikel tentang arti dan makna anak sholih, maka pada kesempatan ini kami akan sharing tentang 7 Sifat dan Karakter Anak Sholih dan Shalihah. Sifat dan Karakter Anak Sholih dan Shalihah diantaranya adalah:

1. Beriman dan bertaqwa kepada Alloh Subhanahu Wa Ta’ala.
Beriman dan bertaqwa kepada Alloh Subhanahu Wa Ta’ala merupakan dasar atau pondasi pertama seorang anak yang termasuk golongan anak yang Sholih. Hal tersebut terlihat dalam kehidupannya sehari-hari.
2. Cinta kepada Alloh dan Rasul-Nya.
Cinta kepada Alloh dan Rasul-Nya terwujud dalam bentuk mencintai Alloh dengan tidak melakukan syirik dan mengikuti apa yang telah diperintahkannya serta menjauhi apapun yang telah dilarang-Nya. Mengikuti sunnah-sunnah Rasul, bersholawat kepada Rasul, dan selalu merindukan Rasul beserta keluarga dan para sahabatnya.
3. Menjaga sholat dan ibadahnya.
Anak-anak Sholih sangat menjaga sholatnya, mendirikan sholatnya dengan penuh kekhusyuan, tuma’ninah atau tidak terburu-buru dalam sholat, memperbanyak ibadah sunnah, seperti sholat sunnah, puasa sunnah, menghidupkan malam-malam untuk beribadah, membaca dan menghafalkan Al-Qur’an serta mengamalkannya.
4. Berbakti kepada kedua orang tuanya.
Berbakti kepada kedua orang tuanya dapat berwujud seperti m enghormati keduanya, berbuat baik, sopan santun, ramah, patuh pada perintah keduanya selagi tidak bertentangan dengan ajaran Islam, lemah lembut dalam bertutur kata, tidak membentaknya apalagi sampai menyakiti hatinya, memenuhi apa yang mereka butuhkan, sabar dan mampu menahan amarah menghadapi keduanya saat mereka sudah tua, tidak menyia-nyiakan kerja keras mereka untuk kita, merawat mereka saat usianya telah menua, dan lain sebagainya.
5. Cinta terhadap ilmu.
Anak sholih tidak pernah puas terhadap ilmu yang telah didapatkan, selalu haus akan ilmu agama. Untuk menjadikan anak yang cinta pada ilmu dan haus akan ilmu itu juga tidak terlepas dari arahan dan didikan kedua orangtuanya. Sebagai contoh nyata adalah dengan memasukkan anak pada pesantren, dengan tujuan agar anak memiliki ilmu agama yang memadai, karena disanalah (pesantren) salah satu madrasah (tempat belajar) yang cukup baik untuk menjadikan anak yang Sholih sholihah.
6. Selalu mendoakan kedua orang tuanya.
Betapa bahagianya orang tua yang memiliki anak Sholih. Anak sholih selalu mendoakan orangtuanya, baik waktu orangtuanya masih hidup maupun sudah tiada. Doa anak yang Sholih akan terijabah. Sebagaimana dalam hadits, ketika manusia telah mati, semua perkara akan terputus kecuali hanya 3, yakni: amal jariyah, ilmu yang berguna dan doa anak yang Sholih. Maka, sebagai orangtua tugas utamanya adalah menjadikan anak-anak agar Sholih dan shalihah.
7. Berkhlakul karimah.
Anak-anak yang Sholih memiliki akhlakul karimah (akhlak yang mulia), bermoral dan berprilaku terpuji. Contoh akhlak mulia seperti berbuat baik kepada orang lain, yaitu: tetangga, teman, guru, dan lain sebagainya. Selain itu anak sholih juga jujur dalam berkata, mudah memaafkan, tidak sombong. Dapat dipercaya, santun dalam berbicara, menghargai orang lain juga diantara ciri akhlak anak sholih.
Demikian sharing kami (anak sholih) tentang 7 Sifat dan Karakter Anak Sholih dan Shalihah. Semoga bermanfaat.maupun